ASSALAMU'ALAIKUM :) ANNYEONG HASEYO :) SELAMAT DATANG :P

Rabu, 09 Maret 2011

Apakah kalian tahu tentang sampah?

Sudah menjadi pemandangan yang biasa jika mendapati ada banyak sampah berserakan. Bahkan, hingga membentuk gunungan sampah, yang baunya kadang tak dapat lagi ditahan. Seiring problema sampah yang semakin hari semakin menumpuk dan entah bagaimana baiknya untuk menanggulangainya. Banyak orang yang menulis tentang artikel kebersihan lingkungan, mereka bercerita tentang asal-usul sampah, tentang harapan-harapannya melihat lingkungan bersih dari sampah, bahkan tak sedikit mereka yang memberi solusi untuk mengurangi penumpukan sampah-sampah itu.
Apa boleh dikata, sampah sudah mengelilingi lingkungan kita. Artikel ini akan bercerita tentang sampah-sampah itu. Yang bukan lagi menggunung, namun kini telah menjadi lautan. Sehingga, kala musim hujan tiba, siap untuk membentuk jebakan-jebakan memampetkan sungai dan aliran-aliran air, hingga akhirnya terjadi banjir.
Berawal dari sampah, yang sering kita anggap gampang dan remeh. Dengan seenaknya, kita membuang plastik bekas makanan, membuang botol bekas minuman, membuang kantong plastik, kertas, sampah dapur, dan sampah lainnya tanpa beban. Tidak memikirkan akan menjadi apa sampah itu nantinya. Atau, pernahkah terpikirkan bahayanya sampah-sampah itu terhadap kehidupan kita?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar